MAN Model Palangkaraya
Raih Medali Perunggu
Palangkaraya
(2/9) MAN Model Palangkaraya telah mengirimkan tiga perwakilan peserta didiknya
yaitu, Yandi Firdaus(XII-IA-2), M. Arif Rahman(XII-IA-2), dan Hilyatul
Asfia(XII-IS-2) dalam kegiatan lomba Kompetisi Sains Madrasah (KSM). Kegiatan
KSM ini berlangsung di Makassar sejak tanggal 25-29 Agustus 2014. Kegiatan
lomba KSM ini diadakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia dan diikuti
oleh Madrasah diseluruh Indonesia.
Dalam
kegiatan KSM ini, perwakilan MAN Model Palangkaraya yang dibimbing oleh Drs.
Jumberi, berhasil membawa pulang dua mendali perunggu dalam bidang fisika dan
matematika. Tentunya kompetisi ini telah mengharumkan nama baik madrasah.
“Saya
sangat senang karena berhasil mendapatkan mendali perunggu dalam kompetisi ini.
Pesan saya buat siswa-siswi MAN Model supaya bisa lebih percaya diri dan jangan
pernah malu untuk mencoba agar kita bisa menjadi murid berkualitas dan tentunya
akan mengharumkan nama baik madrasah
Foto bersama pemenang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) (3 orang dari ujung kanan) dan Kompetisi Parade Cinta Tanah Air (6 orang dari
ujung kiri).
Posting Komentar